Selasa, 14 Februari 2012

Pasangan Paling Romantis Berdasarkan Sejarah

Ada beberapa pasangan bersejarah yang bisa dikatakan pasangan romantis sepanjang masa. Setidaknya, sampai sekarang kisah cinta mereka terus diingat dan dikenang. Mari kenang mereka...

1. Romeo - Juliet

Tragedi kisah cinta William Shakespeare ini adalah salah satu drama paling populer di sastra Inggris. Bercerita tentang perseteruan dua keluarga yang menyebabkan dua anak manusia patah hati dan memilih mati daripada dipisahkan. Percintaan remaja ini masih terus diadaptasi ke layar lebar, panggung, dan opera.

2. Salim dan Anarkali

Salah satu kisah cinta yang juga menyedihkan. Bercerita tentang perselingkuhan yang dilakukan Anarkali, gadis budak dari Pakistan yang berselingkuh dengan Pangeran Salim. Akibatnya, Kaisar Mughal Akbar memerintahkan keduanya dikubur hidup-hidup antara dua dinding.

3. Mumtaz Mahal dan Shah Jahan

Berdirinya Taj Mahal menjadi salah satu pembuktian kisah cinta sepanjang masa. Fakta sejarah menyebutkan Mumtaz Mahal dan Shah Jahan menjalani pernikahan penuh kasih sayang. Mumtaz memberi pengaruh baik kepada kaisar. Kematiannya membawa kesedihan luar biasa untuk Shah Jahan yang kemudian membangun makam indah untuknya di tepi sungai Yamuna di Agra.


4. Layla dan Majnun

Kisah dua anak manusia yang cintanya tidak disetujui orangtua mereka. Layla akhirnya menikah dengan pria lain, akibatnya Majnum pergi ke gurun pasir dan menjadi gila sampai akhirnya meninggal dunia. Layla sendiri kemudian meninggal akibat sakit. 


5. Antony dan Cleopatra


 Kisah Shakespeare lainnya, tentang ketertarikan jenderal Romawi Mark Antony kepada Ratu Mesir Cleopatra. Meski didasarkan karena masalah politik, keduanya akhirnya jatuh cinta. Kisah cinta yang terbalut intrik politik ini berakhir dengan kematian tragis keduanya.

Apakah anda punya kisah cinta pasangan abadi lainnya?

Rabu, 08 Februari 2012


Film karya sutradara Gore Verbinski 'Rango' dinobatkan sebagai Film Animasi Terbaik di ajang Annie Awards 2012. Film tersebut mengalahkan 'Kung Fu Panda 2', 'Puss in Boots', 'Cars 2', 'Rio', hingga 'Tintin'.

Annie Awards adalah ajang penghargaan bagi film animasi yang telah digelar sejak 1972. Pengumuman pemenang Annie Awards 2012 telah dilakukan di Los Angeles pada Minggu (6/2/2012) malam.

'Rango' juga memenangkan penghargaan Best Writing in a Feature Production, Best Editing, dan the Members Favorite Award. Namun film yang menggunakan suara Johnny Depp untuk karakter utamanya itu harus merelakan piala untuk kategori Best Directing kepada sutradara 'Kung Fu Panda 2' Jennifer Yuh Nelson.

Sementara itu, Bill Nighy memenangkan penghargaan Best Voice Acting untuk film Arthur Christmas, dan 'Rise of the Planet of the Apes' membawa pulang piala kategori Character Animation in a Live Action Feature Production.

Berikut ini daftar lengkapnya seperti dilansir Collider, Senin (6/2/2012):

 

Directing in a Television Production
Matthew Nastuk “The Simpsons” – Gracie Films

Directing in a Feature Production
Jennifer Yuh Nelson “Kung Fu Panda 2” – DreamWorks Animation

General Audience Animated TV Production
The Simpsons – Gracie Films

Voice Acting in a Television Production
Jeff Bennett as Kowalski “Penguins of Madagascar” – Nickelodeon and DreamWorks Animation

Voice Acting in a Feature Production
Bill Nighy as Grandsanta “Arthur Christmas” – Sony Pictures Animation, Aardman Animations

Writing in a Television Production
Carolyn Omine “The Simpsons -Treehouse of Horror XXII” – Gracie Films

Writing in a Feature Production
John Logan, Gore Verbinski and James Byrkit “Rango” – Paramount Pictures and Nickelodeon Movies present A Blind Wink/GK Films Productions

Editing in Television Production
Ted Machold, Jeff Adams, Doug Tiano, Bob Tomlin “Penguins of Madagascar” – Nickelodeon and DreamWorks Animation

Editing in a Feature Production
Craig Wood, A.C.E. “Rango” – Paramount Pictures and Nickelodeon Movies present A Blind Wink/GK Films Production

Animated Television Production – Preschool
Disney Jake and the Never Land Pirates – Disney Television Animation

Animated Television Production – Children
The Amazing World of Gumball – Cartoon Network in Association with Dandelion Studios, Boulder Media & Studio Soi

Animated Special Production
Kung Fu Panda – Secrets of the Masters – DreamWorks Animation

Animated Short Subject
Adam and Dog – Minkyu Lee

Animated Television Commercial
Twinings “Sea” – Psyop

Animated Video Game
Insanely Twisted Shadow Planet – Shadow Planet Productions, Gagne/Fuelcell

Music in a Television Production
Grace Potter, Michael Giacchino “Prep & Landing: Naughty vs. Nice” – Walt Disney Animation Studios

Music in a Feature Production
John Williams “Tintin” – Amblin Entertainment, Wingnut Films and Kennedy/Marshall

Production Design in a Television Production
Mark Bodnar, Chris Tsirgiotis, Sue Mondt and Daniel Elson “Secret Mountain Fort Awesome” – Cartoon Network Studios

Production Design in a Feature Production
Raymond Zibach “Kung Fu Panda 2” – DreamWorks Animation

Storyboarding in a Television Production
Barry W. Johnson “Prep & Landing: Naughty vs. Nice” – Walt Disney Animation Studios

Storyboarding in a Feature Production
Jeremy Spears “Winnie The Pooh” – Walt Disney Animation Studios

Animated Effects in an Animated Production
Kevin Romond “Tintin” – Amblin Entertainment, Wingnut Films and Kennedy/Marshall

Animated Effects in a Live Action Production
Florent Andorra “Transformers: Dark of the Moon” – Industrial Light & Magic

Character Animation in a Television Production
Chad Sellers “Prep & Landing: Naughty vs. Nice” – Walt Disney Animation Studios

Character Animation in a Feature Production
Jeff Gabor “Rio” – Blue Sky Studios

Character Animation in a Live Action Production
Eric Reynolds “Rise of the Planet of the Apes” – 20th Century Fox

Character Design in a Television Production
Bill Schwab “Prep & Landing: Naughty vs. Nice” – Walt Disney Animation Studios

Character Design in a Feature Production
Mark “Crash” McCreery “Rango” – Paramount Pictures and Nickelodeon Movies present A Blind Wink/GK Films Production

Members Favorite Award
Rango

June Foray Award
Art Leonardi

Winsor McCay Award
Walt Peregoy
Ronald Searle
B�rge Ring

Manfaat Kulit Jeruk yang Tidak Kita Tahu


1) Mencegah mabuk perjalanan. Satu jam sebelum naik mobil, ambilah secuil kulit jeruk yang segar terus dekatkan ke hidung anda dan hiruplah aroma jeruk di kulitnya. Setelah naik mobil, terus menghirup minyak kulit jeruk itu untuk mencegah mabuk perjalanan.


2) Mencegah frostbite (radang dingin). Bakarlah beberapa kulit jeruk dan giling sampai menjadi bubuk, campurkan dengan minyak sayur dan oleskan ke daerah yang bengkak karena cuaca dingin tersebut.


3) Mengobati bronchitis (radang pada saluran paru-paru) kronis. Taruhlah 5 sampai 15 gram kulit jeruk kedalam sebuah gelas, tambahkan air yang mendidih untuk membuat segelas “teh kulit jeruk”. Minumlah sesering mungkin .


4) Mengobati batuk. Taruhlah 5 gram kulit jeruk kering kedalam 2 gelas air dan rebus selama 10 sampai 15 menit kemudian tambahkan beberapa jahe dan gula merah. Minumlah selagi hangat.


5) Mengobati konstipasti (sembelit/ susah buang air besar). Rebus 12 gram kulit jeruk segar atau 6 gram kulit jeruk kering dengan air untuk 10 sampai 15 menit. Minumlah 2 kali sehari untuk mencegah sembelit (susah buang air besar).


6) Mengobati hangover (perasaan sakit pada waktu bangun pagi setelah minum minuman keras terlalu banyak). Rebuslah 30 gram kulit jeruk segar dengan air untuk 15 sampai 20 menit, tambahkan sedikit garam dan minumlah.


7) Mengobati sakit geraham. Taruhlah sepotong kecil kulit jeruk yang segar ke dalam mulut anda selama 10 menit sebelum anda tidur. Tetaplah biarkan di dalam sampai anda merasa kurang nyaman.


8) Merawat dan mengobati gigi yang sensitif. Apakah gigi anda menjadi terasa sensitif setelah makan jeruk? Taruhlah kulit ke dalam gelas dan tambahkan air mendidih, tutup gelasnya selama 5 sampai 10 menit kemudian minumlah.


9) Mengobati mastitis (payudara terasa bengkak saat produksi ASI berlebih). Rebuslah 30 gram kulit jeruk yang segar dan 6 gram licorice (akar manis) dengan air. Minumlah dua kali sehari.

10) Menghilangkan bau mulut. Mengunyah sepotong kecil kulit jeruk yang segar dapat menghilangkan bau mulut.





11) Menghilangkan gejala alergi sehabis makan ikan dan kepiting. Rebuslah beberapa potong kulit jeruk segar dengan air dan minumlah.


12) Menghentikan muntah dan mengobati perut yang sakit. Rebus beberapa potong kulit jeruk dengan jahe yang segar bersama air dan minumlah.


13) Mencegah sesak di dada (sesak napas). Tambahkan air didih ke dalam gelas yang berisi kulit jeruk segar, tutuplah selama 10 menit, dan tambahkan gula sebelum kamu meminumnya, ia dapat menghentikan rasa sesak di dada dan radang tenggorokan.


14) Mengobati masalah pencernaan. Rendam 50 gram kulit jeruk dengan wine putih untuk kurang lebih selama 20 hari, ini sangat baik buat pencernaan, pusing dan muntah. Jika kamu makan terlalu banyak makanan berlemak dan merasa panas dalam, cobalah cara ini.


15) Menghilangkan dahak di dalam paru paru. Rendamlah sepotong kulit jeruk ke dalam wine putih untuk kurang lebih 20 hari dan minumlah, semakin lama direndam, hasilnya akan semakin baik.


16) Mengatasi kedinginan. Rebus beberapa kulit jeruk dan jahe segar di dalam air untuk kurang lebih 15 sampai 20 menit, tambahkan gula merah, dan minumlah seperti teh. Cara ini dapat mengobati kedinginan, flu, muntah dan batuk.


17) Mengembalikan nafsu makan yang kurang. Ambillah kulit jeruk yang segar dan jemurlah sampai kering. Campurkan kulit jeruk itu dengan daun teh. Ketika kamu sedang tidak punya nafsu makan, tambahkan air yang masak ke dalam dan aduklah bikinlah segelas “teh kulit jeruk”. Cara ini dapat mengembalikan nafsu makan kamu yang hilang.


18) Mengobati radang pankreas. Rebus 30 gram kulit jeruk dan 10 gram licorice (akar manis) dengan air.







 

Senin, 06 Februari 2012

Jenis-jenis Wayang di Indonesia

Wayang kulit purwa






 

wayang kulit purwa adalah salah satu wayang yang terbuat dari kulit sapi atau lembu (makanya di sebut wayang kulit ) ,mengisahkan cerita cerita purwa Ramayana dan Mahabharata .Cerita wayang kulit purwa pertama kali diciptakan dan diadopsi dari Cerita atau Naskah asli dari India oleh Sunan Kalijaga sebagai sarana dakwah Agama Islam 



Wayang Orang
wayang orang sama definisinya dengan wayang kulit tetapi bedanya sesuai dengan namanya, wayang ini diperankan oleh Orang atau Wong 



Wayang Golek
wayang golek terbuat dari kayu .biasanya kayu yang dipakai adalah kayu mahoni .wayang golek banyak di gunakan dalam beberapa cerita .diantaranya wayang golek purwa yang menceritakan tentang epos Ramayana dan Mahabharata ,wayang golek lenong betawi yang menceritakan tentang betawi ,misalnya si manis jembatan ancol atau si jampang jago betawi . 



 Wayang Suluh
 
wayang suluh adalah wayang yang menceritakan tentang penyuluhan kepada rakyat atau berisi sindiran kepada pejabat atau pemerintah 




Wayang Wahyu
wayang wahyu menceritakan tentang alkitab atau bibel .wayang ini di ciptakan pertama kali oleh Pdt.Bruder Tometheos ,terbuat dari kulit sapi atau lembu 




Wayang beber
wayang beber pada zaman sekarang telah punah di telan zaman , .wayang ini terbuat dari kain gulungan ,lalu dalang membuka gulungan ,menancapkannya dan menceritakan adegan di gulungan tersebut ,tapi kemungkinan besar di beberapa daerah masih ada .. kita hanya bisa berharap Wayang Beber belum sepenuhnya punah